Borussia Dortmund Melangkah Ke Final

Pada laga semifinal DFB Pokal yang berlangsung Kamis (27/4/2017) dinihari WIB antara Bayern Munchen vs Borussia Dortmund berjalan seru dengan kedua tim gantian saling mengungguli. Namun pada akhirnya Borussia Dortmund membungkam Bayern Munich dengan skor 3-2 dalam laga semifinal DFB Pokal. Kemenangan ini mengantar Die Borussen melangkah ke partai puncak.

Gol Borussia Dortmund dibuat oleh Marco Reus namun kemudian disamakan oleh Javier Martinez. Mats Hummels lantas membawa tuan rumah balim memimpin, yang kemudian disamakan kembali oleh Pierre-Emerick Aubameyang. Adalah Ousmane Dembele yang menjadi penentu hasil akhir laga dengan golnya 15 menit sebelum laga tuntas. Continue reading

Roma Antar Pescara Ke Serie B

Pada laga Serie A pekan ke 33, AS Roma berhasil memetik poin penuh di markas Pescara lewat kemenangan telak 4-1. Hasil ini juga sekaligus memastikan Pescara terdegradasi ke Serie B. Dalam pertandingan di Stadio Adriatico, Selasa (25/4/2017) dinihari WIB, Roma menciptakan banyak peluang. Saat turun minum, Roma memimpin 2-0 berkat gol Kevin Strootman dan Radja Nainggolan.

Babak kedua Roma kembali menambah keunggulannya lewat dua gol Mohamed Salah. Pescara hanya mampu membalas melalui gol Ahmed Benali di menit ke-83. Dengan kemenangan ini, Roma yang masih ada di peringkat kedua klasemen kini mengumpulkan 75 poin. Mereka membuka jarak dengan Napoli menjadi empat angka. Continue reading

Barcelona Sukses Kalahkan Real Madrid

Dalam laga sengit El Clasico Senin (24/4/2017) dinihari WIB, Barcelona terus menghidupkan asa meraih gelar juara La Liga. Barca sukses mengalahkan Real Madrid 3-2, dalam laga panas yang diwarnai kartu merah Sergio Ramos. Bermain di Santiago Bernabeu, Lionel Messi menginspirasi kemenangan Barca dengan mencetak dua gol di masing-masing babak. Madrid sendiri bermain dengan 10 orang sejak babak kedua.

Madrid unggul lebih dulu pada menit ke-28 berkat gol Casemiro. Messi lantas menciptakan gol balasan Barca lima menit kemudian untuk menandai babak pertama dengan skor imbang 1-1. Barca berbalik unggul lewat sepakan Ivan Rakitic di menit 73. Kendati kekurangan jumlah pemain, Madrid bisa membuat gol penyama di lima menit terakhir waktu normal. Sebelum Messi menjadi pembeda dengan golnya di injury time. Continue reading

Chelsea Lolos Final Piala FA

Chelsea lolos ke final Piala FA setelah mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-4. Hasil ini membuat Spurs memperpanjang rekor buruk saat main di Stadion Wembley. Pada laga yang dihelat abtu (22/4/2017) dinihari WIB tadi. Gol The Blues dicetak Willian (dua gol), Eden Hazard, dan Nemanja Matic. Spurs cuma bisa membalas lewat Harry Kane di menit 18 dan Dele Alli menit 52.

Sejak Wembley dibuka pada 2007, Spurs cuma menang sekali di Wembley yakni final atas Chelsea di final Piala Carling 2008. Sisanya dari 9 laga, Spurs cuma menang sekali, kalah enam kali kalah, dan sekali imbang. Dari enam kekalahan itu, lima kali Spurs mengalaminya saat melakoni laga-laga penting. Continue reading

Juventus Senang Tak Bertemu Madrid

Hasil drawing semifinal Liga Champions 2016-2017 menguntungkan Juventus, Bianconeri akan berhadapan dengan Monaco. Tak bertemu Real Madrid di babak semifinal Liga Champions melegakan Juventus. Akan tetapi, Bianconeri juga tak akan menganggap enteng AS Monaco yang menjadi lawan mereka.

Setelah menghentikan Barcelona di perempatfinal, Juventus dipertemukan dengan Monaco di semifinal. Sementara itu, Madrid yang berstatus juara bertahan akan berduel dengan rival sekotanya, Atletico Madrid. Continue reading

Chelsea Tak Perpanjang Kontrak John Terry

Masa-masa indah John Terry dengan Chelsea akan segera berakhir, total Terry telah membela The Blues sebanyak 22 musim. Pada Senin (17/4/17) malam, Chelsea secara resmi mengumumkan jika kapten mereka itu akan pergi dari Stamford Bridge pada akhir musim nanti. Namun masih belum jelas apakah Terry akan kembali melanjutkan kariernya di tempat lain atau memilih untuk gantung sepatu di tempat yang sangat ia cintainya itu. Continue reading

Tahan Imbang Barcelona, Juventus Ke Semifinal

Harapan Barcelona agar keajaiban seperti laga melawan PSG sirna. Langkah Barcelona terhenti setelah mereka ditahan Juventus 0-0 pada laga leg kedua perempatfinal di Camp Nou. Juventus kini berhak lolos ke semifinal dengan mendepak Barcelona. Mereka unggul agregat 3-0 berkat kemenangan pada leg pertama perempat final di Juventus Stadium.

Jalannya pertandingan dipertandingan tersebut berlangsung seru, Juventus langsung memperagakan permainan dengan tempo cepat. Di luar dugaan, Juventus yang sedikit lebih unggul dalam penuasaan bola di awal laga. Bahkan agen bola terbaik mencatat mereka berulang kali membuat lini belakang Barcelona kerepotan. Continue reading

Jelang Laga Madrid vs Munchen

Agen bola terbaik dan terpercaya beritakan laga perempatfinal leg dua Liga Champions 2016-2017 antara Real Madrid vs Bayern Munchen. Kemenangan di Munich menjadi modal bagus bagi Real Madrid untuk lolos ke babak berikutnya. Namun, Madrid menyadari bahwa Bayern Munich tak akan menyerah begitu saja. Seperti kita ketahui pada leg pertama Madrid menang dengan skor 2-1 di Allianz Arena markas Munchen. Kemenangan tersebut membuka lebar peluang Los Merengues untuk melaju ke semifinal.

Pada leg kedua Madrid hanya membutuhkan hasil seri, dimana laga akan digelar di Estadio Santiago Bernabeu Rabu (19/4/2017) dinihari WIB, untuk lolos. Sebaliknya, Bayern harus menang dengan selisih minimal dua gol. Meski timnya berada dalam situasi yang lebih menguntungkan, pelatih Madrid Zinedine Zidane tak mau lengah. Dia tahu betul Bayern punya kualitas mumpuni untuk membalikkan keadaan. Continue reading